Senin, 06 Juli 2020

Review: Pixy White-Aqua Pore Cleanse Micellar Foam


Hai haaaiii bloggies, apa kabar? :)
Hari ini mau ngebahas facial wash dengan kemasan paling cantik yang pernah gue lihat,  Pixy White-Aqua Pore Cleanse Micellar Foam, makanya gue langsung beli tanpa gugling dulu apa aja ingredients-nya, nggak kepoin review orang-orang, simply karena gue ingin memilikinya, nggak peduli apa pun kata orang 😂😂😂

Sekarang, ini review-nya.
Kemasan  Pixy White-Aqua Pore Cleanse Micellar Foam dari plastik warna putih, di ujungnya ada sikat tempat keluarnya foam. Ada penutup transparan di sikatnya. Pakai kaitan lho penutupnya ini, harus dipencet kedua sisinya baru bisa dibuka. Untuk nguncinya juga kenceng, jadi bukan yang asal nyantol. Pokoknya keamanan dan kehigienisan terjamin insyaallah 😊
Pixy White-Aqua Pore Cleanse Micellar Foam (duh panjang ya namanya) ini disegel kertas silver di bagian tutup. Jadi kalau kamu beli online, pastikan segelnya masih terpasang, ya.
Sikatnya dari silikon, bisa dilepas kalau mau dicuci. Saran gue sih kalau emang mau dicuci, keringkan dulu sampai benar-benar kering sebelum dipasang lagi. Tau sendiri kan yang lembap gitu bisa jadi sarang jamur. 
Aduh pokoknya kalau dari bentuknya mah udah sempurna 😍😍





Dari bentuk, kita masuk ke isi. Sebelum digunakan,  Pixy White-Aqua Pore Cleanse Micellar Foam ini dikocok dulu, lalu dipencet dua kali. Foamnya akan keluar dari sikatnya. Cukup segitu aja volume yang digunakan untuk seluruh wajah. Sikat lembut wajah dengan gerakan memutar. Setelah dirasa cukup, bilas dengan air.
Foamnya lembut, enak di muka. Wanginya juga calming gitu deh. Sikatnya juga lembut. 


Nah, yang menyenangkan dari nyobain facial wash adalah nggak perlu pakai selama mingguan/ bulanan untuk bikin review. Gue cukup dua kali pakai untuk bisa bikin kesimpulan 😀
Setelah pemakaian pertama, filtrum dan tepi hidung kiri-kanan gue iritasi. Dasar kulit gue ketipisan kali.
Jadi besokannya, foamnya gue taruh di tangan, terus cuci muka kayak biasa. Nggak pakai sikatnya. Masih terasa panas. Kesimpulan sementara, gue nggak cocok sama bahannya. Apalagi selesai cuci muka tuh wajah rasanya keset. Mungkin ada orang-orang yang suka wajahnya keset setelah cuci muka, facial foam ini bisa dicoba. Tapi gue sukanya face wash yang udahannya bikin muka terasa lembap.
Berarti masalah gue ada di ingredients-nya. Emang sih, di cover udah ditulis mengandung AHA+BHA complex, tapi gue pikir ini kan buat cuci muka doang, abisannya dibilas air. Sebanyak apa sih kandungan AHA+BHA-nya, ya kan? (FYI gue nggak cocok pakai AHA+BHA, dulu punya pengalaman buruk tentang itu dan nggak mau nyoba lagi walaupun dibayar sejuta. Kalau semiliar mungkin masih mikir 😀)

Jadi, pergilah gue ke bagian ingredients.
 Pixy White-Aqua Pore Cleanse Micellar Foam mengandung:
water, glycerin, cocamidopropylbetaine, laurylbetaine, pachyrhizus erosus root extract, sodium chloride, disodium cocoylglutamae, phenoxyethanol, propyleneglycol, fragrance, aloe barbadensis leaf juice, coconut acid, ethylhexylglycerin, lactid acid, disodium edta, salicylic acid, potassium sorbate, sodium benzoate, citric acid


Abis baca ingredients, gue ketawa-ketawa miris. Pantesan di muka gue jadi super kering. Gue tuh nggak cocok sama salicylic acid. Kayaknya pernah gue bahas selintas di review skincare, tapi lupa yang mana. Pokoknya acid yang itu kulit gue nggak bisa terima. Sementara di orang-orang yang cocok, acid tersebut hasilnya emang bisa bagus. 
Jadi ya, emang ini kesalahan gue dari awal, padahal biasanya kalau mau beli barang tuh tab di kompi gue sampe berderet kecil-kecil saking semua artikel dan semua yutup gue tontonin. Tapi yang ini langsung beli aja udah. Apakah ini yang namanya cinta buta? 😂😂😂😂😂😂
Tapi gue nggak nyesel, sih. Sekarang gue punya sabun mandi yang wanginya enak, namanya Pixy White-Aqua Pore Cleanse Micellar Foam, hehehehe....
Temans ada yang udah pernah coba facial foam ini? Share ceritanya atuh di komen 😉